Kuliner Bakso Keju Jamur Dewi Sidoarjo

 

Bakso keju jamur dewi
Kuliner Bakso Keju Jamur adalah varian dari makanan khas Indonesia yaitu bakso. Bakso sudah menjadi kuliner wajib bagi sebagian besar masyarakat karena harganya terjangkau dan mudah ditemui. Hal ini membuat produsen bakso berinovasi dengan beragam varian bakso. Salah satunya adalah hadirnya bakso keju jamur dewi. 


Bakso Keju Jamur Dewi hadir sebagai pemain baru dalam dunia perkulineran.  Memiliki 3 cabang yang memanjakan pecinta kuliner keju dan jamur di sekitar Surabaya dan Sidoarjo. Apalagi jenis keju yang dipakai adalah keju kraft favorit masyarakat.  Memadukan kuliner asli indonesia yaitu bakso, dengan keju yang identik dengan makanan orang luar negri adalah sebuah langkah cerdas. Sedangkan jenis jamur yang dipakai yaitu jamur kuping. Jenis jamur yang memiliki beragam manfaat dan memiliki cita rasa umami. 

Bakso jamur sidoarjo


Jika datang ke Bakso Keju Jamur Dewi, pecinta keju akan menikmati lumernya keju dalam gigitan bakso urat ukuran jumbo atau bakso mini. Perpaduan gurih asin bisa juga dinikmati dalam semangkok menu bakso keju jamur. Tanpa tambahan saos sambal pun sudah terasa nikmat bagiku. 


Setiap cabang Bakso Keju Jamur Dewi menyuguhkan varian bakso. Diantaranya Bakso Campur Jumbo, Bakso Campur Mini, Bakso Polos, Bakso Keju, Bakso Jamur, dan Bakso Campur Biasa. Namun, bakso jamur menjadi varian favoritku. 

Kuliner bakso keju jamur dewi sidoarjo


Jamur kuping sebaai bahan utama pembuatan Bakso Jamur ternyata memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Kalium yang terdapat pada jamur kuping membantu mengurangi ketegangan dinding pembuluh darah sehingga mampu menurunkan tekanan darah. Jamur yang memiliki nama ilmiah Auricularia Auricula kaya antioksidan seperti flavonoid, porifenol, dan beta glucan. Jamur kuping juga salah satu makanan yang rendah kalori. 

Frozen bakso keju jamur


Bakso Keju Jamur Dewi juga hadir dalam bentuk frozen. Solusi praktis buat pecinta keju yang ingin menikmati keju daam semangkok bakso sewaktu-waktu. Bumbu pelengkapnya tanpa tambahan penyedap sehingga bisa diberikan untuk balita sebagai bagian dari menu MPASI. 


Jika kamu juga tergoda ingin mencoba Bakso Keju Jamur, silahkan merapat ke salah satu cabangnya. Cabang pertama yaitu cabang lesehan di JL. Anggrek Inpress Kureksari-Waru-Sidoarjo-Jawa Timur. Di sini bisa menikmati bakso sambil cuci mata dengan produk fashion kekinian yang harganya sangat terjangkau. 


Bila ingin menikmati Bakso Keju Jamur sembari bebas berselancar di dunia maya, datang saja ke cabang Pujasera Omah Kuno di Jl. Anggrek 60 Kureksari-Waru-Sidoarjo. Di sini pelanggan bisa menikmati fasilitas wifi, karaoke, mushola, dan ruang indoor maupun outdoor yang luas. 


Nah, buat kamu yang kebetulan sedang berada di sekitar Juanda Surabaya, bisa mampir ke Cabang Pabean-Sedati di Jl. Griyo Pabean 1 Bonosari-Waru-Sidoarjo. Bakso Keju Jamur Dewi bisa menjadi alternatif pilihan kuliner di sekitar Juanda Surabaya. Untuk jam operasional masing-masing cabang berbeda. Cabang Lesehan buka mulai pagi jam06.00-19.00 WIB. Untuk cabang Pujasera dan Pabean dari jam 12.00-20.00 WIB. 


Komentar